·ÉËÙÖ±²¥

Wisatawan Padati Tanah Lot Selama Libur Nataru

Tabanan

Wisatawan Padati Tanah Lot Selama Libur Nataru

Ahmad Firizqi Irwan - detikBali
Jumat, 27 Des 2024 18:49 WIB
Wisatawan memadati objek wisata Tanah Lot di Tabanan, Bali, Jumat (27/12/2024).
Wisatawan memadati objek wisata Tanah Lot di Tabanan, Bali, Jumat (27/12/2024). (Foto: Ahmad Firizqi Irwan/detikBali)
Tabanan -

Kunjungan wisatawan ke Daya Tarik Wisata (DTW) Tanah Lot, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Tabanan, Bali, mulai terlihat ramai selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. Tanah Lot, sebagai salah satu destinasi favorit di Bali, dipadati wisatawan domestik dan mancanegara meski sempat dilanda cuaca buruk beberapa hari terakhir.

Pantauan di lokasi, Jumat (27/12/2024), menunjukkan arus kunjungan yang cukup tinggi, dengan kendaraan pribadi hingga bus pariwisata silih berganti tiba. Para wisatawan menikmati suasana dengan berfoto selfie, berswafoto bersama keluarga, atau sekadar menikmati pemandangan.

Meskipun air laut pasang, wisatawan tetap mematuhi aturan keamanan yang diberlakukan. Putri, seorang wisatawan asal Jawa Timur, memilih Tanah Lot untuk menikmati pemandangan matahari terbenam berlatar Pura Tanah Lot.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya, datang ke sini liburan bareng keluarga," ujarnya saat ditemui di lokasi.

Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga terlihat antusias bermain balon sabun, layang-layang, dan permainan lainnya di area wisata.

ADVERTISEMENT

Kepala Divisi Promosi dan Pengembangan DTW Tanah Lot, I Wayan Sanjaya Tampi, berharap kunjungan wisatawan meningkat hingga 20 persen selama Nataru. Saat ini, kunjungan wisatawan mencapai lebih dari 5.000 orang per hari meski sempat menurun akibat cuaca buruk.

"Astungkara, optimistis bisa naik sampai 10 ribu lebih. Mengingat tahun lalu angka kunjungan juga mencapai 10 ribu," ujar Sanjaya.

Untuk menjaga situasi tetap kondusif, pihak pengelola telah berkoordinasi dengan aparat keamanan. Wisatawan domestik, terutama dari Pulau Jawa, mendominasi kunjungan kali ini, meskipun wisatawan mancanegara juga terus berdatangan.

"Saat ini kunjungan wisatawan lebih dominan domestik. Mancanegara juga ada. Kalau dilihat dari pelat kendaraan, kebanyakan dari Jawa. Untuk spesifikasi asalnya kurang tahu," tambahnya.




(dpw/dpw)

Berita ·ÉËÙÖ±²¥Lainnya
Wolipop
detikHot
detikTravel
detikFood
detikOto
detikInet
detikNews
Sepakbola
Hide Ads